Pages

Labels

Sekedar Info (20) Games (13) FunVids (10) Tips and Trik (10) RYL (8) Health (1) Movies (1) Nature (1)

4 Tips Menghilangkan Sifat Cuek Pasangan Anda

Wednesday, July 16, 2014




Halo semuanya, terkadang kita suka kesal dengan masalah pribadi kita. Apalagi masalah pasangan kita. Pusing menghadapi mood yang naik turun gak jelas. Tetapi itu memang sifat manusia yang tidak bisa dipungkiri keadaannya. Untuk sobat semua bro dan mbak bro yang punya masalah dengan pasangannya. Mungkin buat yang udah pacaran lama sama pacarnya, atau sudah menikah. Terkadang sang pasangan suka tiba-tiba cuek atau jadi bertingkah masa bodoh dengan kita. Itu pertanda apa? itu adalah pertanda bahwa si pasangan sedang dalam titik jenuh dalam menjalankan hubungan. Nah jalan keluarnya saya punya nih. walaupun belum teruji keakuratannya. Tapi boleh kok dicoba, semoga saja berhasil ya sobat.

1. Kurangi Komunikasi
Loh kok kurangin komunikasi? kenapa? karena ada kalanya pasangannmu ingin terlepas dari kebawelanmu hehe. Ya namanya bosan kan, pasti ada waktu ingin sendiri. beri dia sedikit waktu untuk sendiri. Komunikasi harus ada terus tapi tidak seperti introgasi. Berkomunikasi lah seadanya. lalu setelah itu lanjutkan ke No. 2

2. Pertemuan
Biasanya pasangan bosan karena terlalu lama tidak bertemu atau bertatap muka langsung. Karena tatap muka itu penting, yang namanya pacaran kan harus ketemuan. Minimal 1 minggu sekali kalian ketemuan. Biar rasa canggung hilang dan komunikasi lancar. Dari situ buat suasana jadi nyaman senyaman mungkin. Jangan bahas hal-hal yang gak penting. seperti "Kenapa sih kamu kemaren cuek terus?". jangan ungkit soal itu bro, yang ada suasana jadi keruh.

3. Penampilan
Bisa jadi sifat jenuh keluar karena penampilan. Jangan mentang-mentang pacaran harus nerima apa adanya, penampilan kamu pun jadi apa adanya. Itu gak bener bro, sist. Kenapa ? coba deh kamu makan nasi dan lauknya ayam goreng. makan selama dua minggu berturut-turut. Apa kamu ga bosan tuh? sama layaknya pasangan. Bisa kamu rubah penampilan kamu mulai dari rambut kamu yang dirubah gayanya, atau baju, atau apalah yang ngebuat kamu itu enak diliat sama pasangan dan gak ngebosenin.

4. Suasana Baru
Ciptakan suasana baru di dalam hubungan kamu. Misalnya nih, kamu ajak pasangan kamu jalan-jalan ke tempat yang nyaman dan belom pernah didatengin sama kalian berdua. Karena dengan kalian main bareng gitu, suasana bosan akan cari menjadi suasana gembira. Soalnya di lingkungan kalian terpancar aura-aura baru dan menyenangkan. ciyee .

Keempat tips tersebut bisa bro dan sist coba. Semoga saja hubungan kalian kembali seperti sedia kala dimana disaat kita jumpa. halah. Selamat mencoba bro dan sis

(Bngys)

2 comments